MEMBUAT SENDIRI SCREEN SAVER UNTUK KOMPUTER

|| || || Leave a comments

Jika selama ini anda banyak mengunakan screen saver hasil karya orang lain, saatnyalah sekarang ini Anda mencoba membuat screen saver buatan anda sendiri, anda dapat menentukan  sendiri kontennya, berikut animasi yang digunakan.
Dengan memanfaatkan kumpulan foto dan program ACDSee, anda dapat segera mewujudkan Screen saver hasil buah tangan Anda sendiri. Cara pembuatannya sangat mudah, ,ikuti langkah-langkah berikut ini :
  1. Untuk menjalankan program ACDSee, “Klik Start > All Programs > ACD Systems > ACDSee 8 “.
  2. Pada jendela utama program, klik menu “Tools > Configure Screen Saver
  3. Klik “Add” untuk menambahkan foto-foto yang bakal di jadikan screen saver
  4. Setelah itu, pilih file foto dari harddisk dan masukkan kedalam “Chosen items”, dengan cara mengklik Tombol “Add” ulangi langkah ini hingga semua file foto pilihan  anda ada dalam daftar. Setelah semua selesai, tekan “Ok”.
  5. Untuk mengatur transisi antar gambar, klik tombol “Configure” disana anda akan melihat beragam pengaturan efek transisi antar gambar disertai preview hasil dari pilihan anda. Pilihlah sesuai dengan selera anda.
  6. Jika telah selesai, tekan “Ok” lalu “Ok” sekali lagi.
Saatnya anda menjadikan screen saver hasil buatan  anda sendiri menjadi screen saver system. Caranya, klik kanan di area kosong desktop, pilih “properties”, klik tab “screen saver”, lali pilih “ACDSee Screen Saver” pada daftar Screen Saver. Tekan “Ok” untuk menyimpan perubahan.

Selamat mencoba dan semoga berhasil

Sumber  ;  Trik Komputer.com